BPS: Pekebun Jadi Petani Paling Sejahtera di Kaltim

Kamis, 01 September 2022 – 23:38 WIB
BPS: Pekebun Jadi Petani Paling Sejahtera di Kaltim - JPNN.com Kaltim
BPS menyebutkan pekebun paling sejahtera di Kaltim dibanding petani lainnya. Foto: ilustrasi/Ricardo/JPNN.com

kaltim.jpnn.com, SAMARINDA - Pekebun menjadi petani yang paling sejahtera di Kaltim dibanding petani lain sepanjang Agustus 2022.

Hal ini dibuktikan dengan nilai tukar petani tanaman perkebunan rakyat (NTPR) paling tinggi.

"NTPR menjadi nilai tukar petani (NTP) yang paling tinggi ketimbang subsektor lainnya, yakni mencapai 140,16. Jauh dari angka seratus yang merupakan angka keseimbangan NTP," kata Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kaltim Yusniar Yuliana, Kamis (1/9).

NTP tertinggi kedua adalah petani hortikultura yang tercatat 114,90.

Disusul NTP peternakan sebesar 109,37, NTP nelayan dan pembudidaya ikan (NTNP) 99,39, dan NTP tanaman pangan (NTPP) sebesar 92,66.

Yusniar menyebutkan dari lima subsektor pertanian yang ada di Kaltim, pada Agustus 2022 terdapat tiga subsektor yang mengalami peningkatan NTP ketimbang bulan sebelumnya.

Ketiga subsektor tersebut, yaitu tanaman pangan naik 1,13 persen, tanaman perkebunan rakyat naik 8,66 persen, dan perikanan naik 0,03 persen.

Sementara itu, dua subsektor lainnya yang mengalami penurunan NTP dibanding bulan sebelumnya, yakni hortikultura minus 3,81 persen dan peternakan minus 1,76 persen.

BPS menyebutkan pekebun paling sejahtera di Kaltim dibanding petani lainnya
Facebook JPNN.com Kaltim Twitter JPNN.com Kaltim Pinterest JPNN.com Kaltim Linkedin JPNN.com Kaltim Flipboard JPNN.com Kaltim Line JPNN.com Kaltim JPNN.com Kaltim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia