Tekan Kasus Stunting, Pemkab PPU Gandeng Perusahaan Beri Bantuan ke Warga Kurang Mampu

Jumat, 06 Oktober 2023 – 17:30 WIB
Tekan Kasus Stunting, Pemkab PPU Gandeng Perusahaan Beri Bantuan ke Warga Kurang Mampu - JPNN.com Kaltim
Pemkab PPU terus berupaya menekan kasus stunting di daerahnya, salah satunya dengan menggandeng perusahaan untuk memberikan bantuan paket pangan kepada warga kurang mampu. Ilustrasi anak: Ricardo/JPNN.com

kaltim.jpnn.com, PENAJAM - Pemkab Penajam Paser Utara menggandeng perusahaan untuk memberikan bantuan paket pangan kepada warga kurang mampu.

Kolaborasi ini sebagai upaya pencegahan stunting atau gangguan pertumbuhan anak akibat kurang asupan gizi di daerah tersebut.
 
"Sebanyak 250 paket pangan disalurkan kepada warga kurang mampu agar dapat makanan bernutrisi," kata Pj Bupati PPU Makmur Marbun, Jumat (6/10).
 
Makmur menyampaikan bantuan paket pangan kepada warga kurang mampu diperlukan sebagai upaya jangka pendek pencegahan stunting.

Menurutnya, perusahaan memiliki peran untuk mendukung penanganan kekerdilan anak.
 
Sesuai Peraturan Menteri Sosial (Permensos) Nomor 13 Tahun 2012, dunia usaha berperan mendukung dan mendorong pertumbuhan ekonomi dengan mempertimbangkan faktor lingkungan sekitar wilayah kerja.
 
"Perusahaan harus bermitra dengan pemerintah untuk peningkatan ekonomi, ada regulasi yang mengatur dijelaskan dalam Permensos itu," tegasnya.
 
Bantuan paket pangan yang disalurkan itu kerja sama pemerintah kabupaten dengan perusahaan, lanjut Makmur, melalui program tanggung jawab sosial perusahaan atau CSR.
 
Paket makanan berisikan beras, minyak goreng, susu, gula dan satu kotak teh celup merupakan bantuan dari PT Indomarco Prismatama dan PT Nutrisia Indonesia.
 
Bantuan dari perusahaan tersebut sebagai bentuk dukungan dalam pencegahan stunting sehingga dapat menambah nutrisi dan gizi keluarga kurang mampu, dan tumbuh kembang anak yang maksimal dapat terpenuhi.
 
Langkah penanganan dan pencegahan gangguan pertumbuhan pada anak itu, menurut dia, dimulai dari deteksi dini dan edukasi masyarakat menyangkut stunting dan lingkungan agar menjadi bersih dan sehat.
 
Penanganan dan pencegahan stunting bukan dilakukan terhadap anak-anak yang sudah terlihat mengalami gangguan pertumbuhan, tetapi harus dilakukan sejak dini.

"Langkah yang dilakukan dalam menekan dan menghilangkan kasus kekerdilan anak harus mulai dari persiapan menikah dan masa kehamilan," pungkas Makmur Marbun. (antara/jpnn)

Pemkab PPU terus berupaya menekan kasus stunting di daerahnya, salah satunya dengan menggandeng perusahaan untuk memberikan bantuan paket pangan

Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi

Facebook JPNN.com Kaltim Twitter JPNN.com Kaltim Pinterest JPNN.com Kaltim Linkedin JPNN.com Kaltim Flipboard JPNN.com Kaltim Line JPNN.com Kaltim JPNN.com Kaltim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia