Ini Jadwal Debat Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Balikpapan 2024

Senin, 21 Oktober 2024 – 06:13 WIB
 Ini Jadwal Debat Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Balikpapan 2024  - JPNN.com Kaltim
KPU Kota Balikpapan Balikpapan telah menetapkan jadwal debat paslon wali kota dan wakil wali kota di Pilkada 2024. Grafis: Sultan Amanda Syahidatullah.

kaltim.jpnn.com, BALIKPAPAN - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Balikpapan telah menetapkan jadwal debat pasangan calon (paslon) peserta Pilkada 2024.

Koordinator Divisi Sumber Daya Manusia (SDM) dan Partisipasi Masyarakat KPU Balikpapan Suhardy menyampaikan acara debat paslon wali kota dan wakil wali kota akan dilaksanakan sebanyak tiga kali.

Debat pertama dilaksanakan Rabu (23/10) diikuti tiga paslon yang fokus pada calon wali kota dengan mengusung tema hukum, sumber daya manusia (SDM), dan reformasi birokrasi.

Debat kedua untuk calon wakil wali kota dilaksanakan pada Kamis (7/11), dan terakhir debat kandidat yang melibatkan paslon wali kota dan wakil wali kota.

"Jadi masing-masing pasangan calon waktu sendiri-sendiri untuk debat," kata Suhardy, dikutip Senin (21/10).

Suhardy menyampaikan KPU juga akan membatasi jumlah pendukung dan tim sukses tiga paslon wali kota dan wakil wali kota yang bisa masuk area atau tempat debat Pilkada 2024.

KPU Kota Balikpapan Balikpapan telah menetapkan jadwal debat paslon wali kota dan wakil wali kota

Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi

Facebook JPNN.com Kaltim Twitter JPNN.com Kaltim Pinterest JPNN.com Kaltim Linkedin JPNN.com Kaltim Flipboard JPNN.com Kaltim Line JPNN.com Kaltim JPNN.com Kaltim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News