Detik-detik Tanah Longsor Menimpa Rumah Warga di Sambutan, 1 Orang Tewas

Rabu, 14 September 2022 – 23:30 WIB
Detik-detik Tanah Longsor Menimpa Rumah Warga di Sambutan, 1 Orang Tewas - JPNN.com Kaltim
Sebuah rumah yang terletak di Jalan Pelita 4, Kecamatan Sambutan, Samarinda ambruk setelah tertimpa tanah longsor hingga menewaskan seorang warga bernama Burhanuddin. Foto : Dokumentasi BPBD Samarinda.

kaltim.jpnn.com, SAMBATAN - Tanah longsor yang terjadi di Jalan Pelita 4 Kecamatan Sambutan, Samarinda menewaskan seorang warga bernama Burhanuddin pada Kamis (14/9).

Korban ditemukan meninggal dunia di dalam puing-puing bangunan rumah yang sedang dia jaga.

Diketahui rumah yang rata dengan tanah tersebut sedang ditinggal pemiliknya ke Jawa.

Jasad pria 44 tahun itu ditemukan saat warga memeriksa puing-puing bangunan rumah yang tertimbun tanah longsor.

Korban ditemukan tewas tertimbun di ruang tamu rumah itu. 

"Iya benar, kejadiannya saat warga memeriksa dan menemukan korban tertimbun persisnya di ruang tamu rumah," ungkap Kepala BPBD Kota Samarinda, Suwarso saat dikonfirmasi JPNN.com, Rabu (14/9).

Suwarso menerangkan tanah longsor terjadi diakibatkan hujan deras yang mengguyur Kota Samarinda pada Rabu dini hari. 

warga tak ada yang mengetahui pasti kapa detik-detik tanah longsor menimpa rumah yang sedang ditinggal pemiliknya berpergian ke luar kota itu. 

Tanah longsor yang terjadi di Jalan Pelita 4, Kecamatan Sambutan, Samarinda, menewaskan satu orang
Facebook JPNN.com Kaltim Twitter JPNN.com Kaltim Pinterest JPNN.com Kaltim Linkedin JPNN.com Kaltim Flipboard JPNN.com Kaltim Line JPNN.com Kaltim JPNN.com Kaltim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia