Seorang Pemancing di Kutim Tewas Diterkam Buaya, Tubuh Korban Saat Ditemukan Tak Utuh

Jumat, 28 Februari 2025 – 16:48 WIB
Seorang Pemancing di Kutim Tewas Diterkam Buaya, Tubuh Korban Saat Ditemukan Tak Utuh - JPNN.com Kaltim
Tim gabungan bersama masyarakat menemukan korban diterkam buaya di salah satu sungai di Kecamatan Sandaran, Kabupaten Kutai Timur. Foto: Antara/HO-Polairud Sangkulirang

kaltim.jpnn.com, KUTAI TIMUR - Kejadian mengerikan dialami seorang warga di Sandaran, Kutai Timur (Kutim) yang tewas akibat diterkam buaya saat sedang memancing di sungai.

Korban berinisial R (32) merupakan karyawan PT KLK Manubar Estate.

Kepala Patroli Polairud Sangkulirang Kutim Bripka Sutrisno Adhi Nugroho mengungkapkan kronologi kejadian yang berawal saat korban bersama temannya sedang memancing di sungai pada Kamis (18/2) sekitar pukul 18.00 WITA.

Ketika melihat seekor buaya mendekat, rekannya segera memperingatkan korban.

Namun, korban mengabaikan peringatan tersebut.

Buaya berukuran besar itu tiba-tiba muncul dan menyerang korban dengan cengkeraman yang sangat kuat.

Setelah rekan-rekannya melihat kejadian itu, langsung melaporkan kepada pihak keluarga korban dan aparat setempat.

Usai dapat laporan, kata Bripka Sutrisno, pihaknya melakukan pencarian korban selama 15 jam.

Seorang warga di Kutim tewas diterkam buaya saat sedang menacing di sungai bersama temannya pada Kamis (18/2) sekitar pukul 18.00 WITA.
Facebook JPNN.com Kaltim Twitter JPNN.com Kaltim Pinterest JPNN.com Kaltim Linkedin JPNN.com Kaltim Flipboard JPNN.com Kaltim Line JPNN.com Kaltim JPNN.com Kaltim
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia