Wasit Terbaik Liga 1 2021/2022 Pimpin Laga PSM vs Borneo FC Malam Ini, Berikut Profilnya
kaltim.jpnn.com, PAREPARE - PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) sebagai operator Liga 1 2022/2023 sudah mengumumkan nama perangkat pertandingan yang akan memimpin laga pamungkas PSM vs Borneo FC di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, malam ini (16/4).
Salah satu wasit terbaik yang dimiliki Indonesia bernama Thoriq Munir Alkatiri ditunjuk memimpin duel sarat gengsi antara PSM vs Borneo FC malam ini.
Kemampuan pengadil lapangan kelahiran Purwakarta, Jawa Barat ini memang sudah tidak diragukan lagi.
Baca Juga:
Gelar sebagai wasit terbaik seolah menjadi langganan bagi Thoriq Alkatiri.
Mulai dari wasit terbaik Liga Super Indonesia 2014, wasit terbaik Piala Jenderal Sudirman 2015, wasit terbaik Piala Bhayangkara 2016, wasit terbaik Gojek Liga 1 2018, dan terakhir wasit terbaik BRI Liga 1 2021/2022.
Laga PSM vs Borneo FC malam ini merupakan laga ke-15 bagi wasit Thoriq Alkatiri selama musim ini.
Bagi penggawa Pesut Etam, laga kontra PSM malam nanti merupakan yang keenam kalinya dipimpin wasit Thoriq Alkatiri.
Menariknya, Borneo FC menyapu bersih dengan kemenangan di empat laga sebelumnya yang dipimpin wasit berlisensi FIFA sejak 2014 tersebut.
Berikut profil wasit yang akan memimpin laga pamungkas Liga 1 2022/2023 antara PSM vs Borneo FC di Stadion Gelora BJ Habibie, Pare-pare malam ini
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News