Jelang PSU Pilkada Kukar, Gubernur Rudy Mas'ud Tinjau Sejumlah TPS, Ungkap Harapan Ini

kaltim.jpnn.com, TENGGARONG - Gubernur Kaltim Rudy Mas'ud meninjau kesiapan pelaksanaan pemungutan suara ulang (PSU) Pilkada Kutai Kartanegara (Kukar), Kamis (17/4).
Gubernur Rudy bersama Kapolda Irjen Endar Priantoro, Pangdam VI Mulawarman Mayjen Rudy Rachmat NUgraha, Ketua DPRD Kaltim Hasanuddin Mas'ud, dan Ketua KPU Kaltim Fahmi Idris meninjau sejumlah tempat pemungutan suara (TPS).
Mulai dari TPS Khusus 901 yang berada di Lapas Perempuan Tenggarong, TPS 17 dan TPS 5 Kelurahan Muara Badak, TPS 19 Kelurahan Melayu, dan TPS 19 Kelurahan Timbau.
TPS Khusus 901 menjadi lokasi pertama yang dikunjungi Gubernur Rudy dan rombongan.
Gubernur Kaltim Rudy Mas'ud menyerahkan tali asih kepada petugas KPPS saat mengunjungi TPS Khusus 901 yang berada di Lapas Perempuan Tenggarong, Kamis (17/4). Foto: Dokumentasi Adpimprovkaltim
Di kesempatan itu, Gubernur Rudy menyerahkan tali asih kepada lima petugas TPS.
"Bagaimana ini Pak KPU, persiapannya. Tinggal menghitung hari," tanya Gubernur Rudy Mas'ud.
Ketua KPU Kukar Rudy Gunawan menjawab kesiapannya untuk melaksanakan PSU.
Gubernur Kaltim Rudy Mas'ud meninjau kesiapan pelaksanaan PSU Pilkada Kukar dengan meninjau sejumlah TPS
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News