Kenang Imdaad Hamid, Gubernur Isran Noor: Saya Berhutang Budi Besar Kepada Beliau
kaltim.jpnn.com, BALIKPAPAN - Mantan Wali Kota Balikpapan dua periode Imdaad Hamid meninggal dunia pada Rabu (3/8) dini hari pukul 00.30 WIB.
Jenazahnya telah dimakamkan di hari yang sama di Taman Makam Pahlawan (TMP) Dharma Agung, Gunung Bahagia.
Gubernur Kaltim Isran Noor mengaku menyimpan banyak kenangan tentang sosok almarhum Imdaad Hamid.
"Beliau ini sangat berjaya kepada saya," kenang Isran Noor saat bertakziah di kediaman almarhum Imdaad Hamid di Jalan Wiluyo Puspoyudo, Balikpapan, Rabu (3/8).
Mantan Bupati Kutai Timur itu mengaku sewaktu masih menempuh pendidikan di Sekolah Menengah Atas (SMA), sering diberi uang oleh almarhum Imdaad Hamid yang kala itu menjabat Kepala Biro Humas Setdaprov Kaltim.
Isran juga diberangkatkan ke Prancis untuk menempuh pendidikan selanjutnya.
"Karena itulah saya berhutang besar kepada beliau," ungkapnya.
Imdaad Hamid yang lahir di Tenggarong pada 5 Juli 1944 dan meninggal dunia di usia 78 tahun.
Gubernur Kaltim Isran Noor memiliki banyak kenangan tentang sosok Imdaad Hamid, mantan Wali Kota Balikpapan yang meninggal dunia pada Rabu (3/8) dini hari
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News