Selamat, 24 Sekolah di Samarinda Terima Penghargaan Adiwiyata
kaltim.jpnn.com, SAMARINDA - Sebanyak 24 sekolah di Kota Samarinda menerima penghargaan Adiwiyata 2022.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Samarinda Nurrahmani menyampaikan penghargaan tingkat kota ini merupakan langkah awal menuju penghargaan dengan tingkatan lebih tinggi lagi, yakni provinsi hingga nasional.
"Tahap tertinggi Adiwiyata adalah penghargaan tingkat mandiri dan untuk ke sana perlu proses tiga tahun lagi," kata Nurrahmani, Senin (13/6).
Dia menjelaskan penghargaan Adiwiyata diberikan guna memberikan edukasi sekaligus motivasi kepada siswa-siswi agar selalu menerapkan pola pikir yang mengarah kepada aspek kepedulian lingkungan serta mewujudkan Gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup di Sekolah (PBLHS).
Nurrahmani berharap seluruh pihak, baik guru maupun siswa-siswi dapat terus berjuang dengan semangat agar bisa lolos ke tingkat provinsi.
"Karena untuk menuju ke tingkat provinsi itu tidak ada batas. Sepanjang dia memenuhi kriteria, berapapun sekolah itu bisa lolos," ujar Nurrahmani.
Dia mengatakan seluruh sekolah di Samarinda terpantau telah menunjukkan perkembangan yang baik di setiap tahunnya.
Hal tersebut memberikan dampak baik pada perkembangan Adipura bagi Kota Samarinda.
Sebanyak 24 sekolah menerima penghargaan Adiwiyata 2022 tingkat Kota Samarinda
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News