Sambut Kedatangan Presiden Jokowi, Jalan Samboja-Sepaku Dijaga Ketat Aparat Keamanan

Rabu, 22 Juni 2022 – 16:14 WIB
Sambut Kedatangan Presiden Jokowi, Jalan Samboja-Sepaku Dijaga Ketat Aparat Keamanan - JPNN.com Kaltim
Presiden Jokowi saat tiba di Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan, dalam rangkaian kunjungan kerja meninjau Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kecamatan Sepaku, Penajam Paser Utara, Kaltim, pada Rabu (22/6) siang. Foto : Adpim Setdaprov Kaltim.

kaltim.jpnn.com, SAMARINDA - Presiden Joko Widodo alias Jokowi kembali melakukan kunjungan kerja ke Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Rabu (22/6) siang. 

Dalam kunjungannya, presiden menghadiri beberapa agenda, mulai dari melihat show-off Karhutla dan Penanggulangan Bencana bersama Polhut dan Manggala Agni Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.

Agenda berikutnya peletakan batu pertama pembangunan Persemaian di Mentawir, Kecamatan Sepaku, sekaligus meninjau Titik Nol IKN Nusantara.

Terkait kedatangan RI 1 tersebut, berbagai persiapan telah dilakukan oleh panitia protokoler, termasuk pengamanan personel dari Polda Kaltim dan Kodam VI Mulawarman. 

Dari pantauan di lapangan, pengamanan dilakukan mulai dari KM 38 Samboja menuju ke lokasi tempat acara. 

Aparat keamanan sudah berjaga sejak pagi, baik di wilayah Mentawir, termasuk di Jalan Poros Sepaku - Penajam, dan ke lokasi menuju maupun masuk ke Titik Nol IKN.

Kunjungan kerja Presiden Jokowi ke Kaltim, sesuai agenda, selain ke Mentawir dan lokasi IKN, juga ke Kota Samarinda. 

Jokowi akan membuka Kongres Nasional XXXII dan Sidang Majelis Permusyawaratan Anggota XXXI Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) 2022 yang akan gelar di gedung Convention Hall Samarinda.

Penjagaan ketat dilakukan aparat keamanan di Jalan Samboja-Sepaku menyambut kedatangan Presiden Jokowi
Facebook JPNN.com Kaltim Twitter JPNN.com Kaltim Pinterest JPNN.com Kaltim Linkedin JPNN.com Kaltim Flipboard JPNN.com Kaltim Line JPNN.com Kaltim JPNN.com Kaltim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia