Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa: Community Forest yang Digagas PKT Sangat Bagus
kaltim.jpnn.com, JAKARTA - Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa merespons positif terhadap program Community Forest yang digagas PT Pupuk Kalimantan Timur (PKT)
Dukungan dari TNI akan diwujudkan dalam bentuk penyediaan lahan dan fasilitas pemeliharaan untuk penanaman 10 juta pohon hingga 2030.
“Kami melihat program Community Forest yang digagas PKT ini sangat bagus dan membuat kami bisa berkontribusi langsung dalam pemeliharaan lingkungan dan pencegahan perubahan iklim," kata Jenderal Andika Perkasa seperti dilansir JPNN.com.
Direktur Utama PKT Rahmad Pribadi menyampaikan perusahaannya berkomitmen menerapkan aspek Environment, Social and Governance (ESG) dan mengaplikasikannya ke dalam bentuk program inovatif berkelanjutan.
Rahmad mengatakan seluruh program bertujuan mencapai target untuk pengurangan emisi karbon sebesar 32,50 persen pada 2030.
"PKT telah mengoperasikan PLTS Atap yang bertujuan mengurangi konsumsi listrik dan mengganti sepeda motor operasional dengan motor listrik yang ke depannya akan mencakup bus dan lainnya," kata Rahmad, Kamis (25/8).
PKT juga akan bekerja sama dengan para mitra, seperti TNI melakukan penanaman 10 juta pohon hingga 2030.
Dia pun sangat berterima kasih atas dukungan yang diberikan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa terhadap program Community Forest.
Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa menilai program ommunity Forest yang digagas PKT sangat bagus
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News