Jelang Persib vs Borneo FC, Andre Gaspar Lakukan Ini Agar Tak Kecewa Kedua Kalinya

kaltim.jpnn.com, SAMARINDA - Pemain Borneo FC kembali mengikuti latihan bersama sehari menjelang keberangkatan ke Bandung, Jawa Barat, Senin (23/1).
Evaluasi cepat harus dilakukan tim berjuluk Pesut Etam jika ingin terus bersaing di papan atas Liga 1 2022/2023.
Sebab, hasil imbang tanpa gol saat menjamu Barito Putera dua hari lalu masih menyisakan kekecewaan.
Pelatih Borneo FC Andre Gaspar mengakui timnya mengalami kerugian saat menjamu Barito Putera lantaran target tiga poin yang diusung gagal diraih.
"Saya menyayangkan banyak peluang emas yang gagal menjadi gol. Ini bahan evaluasi kami untuk laga selanjutnya," ujar Gaspar dilansir laman resmi Borneo FC, Senin (23/1).
Juru taktik asal Brasil itu wajar kecewa.
Sebab sejak awal timnya ingin mengunci kemenangan untuk bisa terus bersaing di papan atas.
Di sisi lain, hasil imbang tanpa gol di Segiri menjadi aib bagi Pesut Etam.
Andre Gaspar langsung lakukan ini untuk menghadapi laga lanjutan Liga 1 antara Persib vs Borneo FC pada Kamis (26/1) nanti
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News