Dor, Dor, Dor, MS Langsung Tumbang, Tuh Lihat Orangnya
kaltim.jpnn.com, SAMARINDA KOTA - Seorang pria berinisial MF dibuat tak berkutik setelah dihadiahi timah panas oleh polisi berpakaian sipil dari Polsek Samarinda Kota, yang kala itu tengah melakukan penggerebekan di Jalan Muso Salim, Kelurahan Sungai Pinang Luar, Kecamatan Samarinda Kota, Selasa (27/9).
Pria berusia 30 tahun itu dibekuk lantaran telah melakukan tindak pidana pencurian dengan pemberatan di sebanyak 10 tempat kejadian perkara (TKP) di wilayah Samarinda.
Kapolsek Samarinda Kota AKP Jajat Sudrajat mengungkapkan MF telah melakukan aksi pencurian handphone sebanyak enam kali, dan kasus pencurian kendaraan bermotor sebanyak 4 kali.
"Enam kasus pencurian handphone dan empat kasus curanmor," ungkap AKP Jajat Sudrajat saat dikonfirmasi kaltim.jpnn.com, Jum'at (30/9).
Perbuatan MF tersebut terungkap saat polisi menerima laporan dari salah satu korban yang mengaku telah kehilangan iPhone 11 warna ungu dan mengalami kerugian hingga Rp 7 juta pada Senin (17/7) lalu.
Berlandaskan dari laporan tersebut, Unit Reskrim Polsek Samarinda Kota melakukan penyelidikan hingga berhasil mendapatkan informasi keberadaan pelaku.
AKP Jajat Sudrajat mengungkapkan, pelaku yang dalam pengejaran petugas memang mahir dalam menghilangkan jejak, dengan cara berpindah-pindah tempat.
"Namun kami berhasil menangkapnya saat sedang berada di sekitar Jalan Muso Salim. Pelaku sempat lakukan perlawanan dengan berupaya melarikan diri," terangnya.
Terlalu Licin, pelaku pencurian di Samarinda Dihadiahi Timah Panas Polisi Ketika Berupaya Melarikan Diri
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News