Petinggi TNI AU: Bandara IKN Layak untuk Uji Coba Terbang Pesawat Boeing 737

Selasa, 08 Oktober 2024 – 19:49 WIB
Petinggi TNI AU: Bandara IKN Layak untuk Uji Coba Terbang Pesawat Boeing 737 - JPNN.com Kaltim
Pangkoopsud II Marsda TNI Budhi Achmadi (tengah) saat melakukan pemeriksaan di Bandara Nusantara IKN pada Minggu (6/10). Foto: ANTARA/Ho-Humas TNI AU

kaltim.jpnn.com, PENAJAM PASER UTARA - Panglima Komando Operasi Udara II (Pangkoopsud II) Marsda TNI Budhi Achmadi memastikan Bandara Nusantara di Ibu Kota Nusantara (IKN) layak menjadi lokasi uji coba terbang pesawat Boeing 737.

"Berdasarkan hasil pemeriksaan lapangan disimpulkan bahwa landasan tersebut layak digunakan untuk uji terbang Pesawat Boeing -737 pada siang hari tanggal 10 Oktober 2024," kata Marsda Budhi melalui siaran pers resmi TNI AU, Selasa (8/10).

Budhi mengatakan bandara IKN dinilai layak berdasarkan hasil peninjauan pihaknya beserta Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono pada Minggu (6/10) lalu.

Petinggi TNI AU itu menjelaskan berdasarkan hasil pemeriksaan di lapangan, bandara IKN sudah memenuhi standar fasilitas dan kelayakan sebagai bandar udara yang dapat menampung pesawat ukuran besar.

Beberapa fasilitas yang dianggap layak, mulai dari landasan pacu hingga fasilitas untuk penumpang di bandara.

Melalui pemeriksaan yang ini, Budhi berharap uji coba terbang pesawat Boeing 737 di bandara IKN pada 10 Oktober mendatang bisa berjalan dengan aman lancar.

Sebelumnya, Kementerian Perhubungan melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Udara melakukan proses kalibrasi Bandara IKN sebelum siap dioperasikan.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan penerbangan misi kalibrasi dilakukan pada Selasa (10/9) sebagai tindak lanjut pelaksanaan verifikasi Bandara Nusantara yang dilakukan pada 8-9 September 2024.

Bandara Nusantara IKN dinilai sudah memenuhi standar fasilitas dan kelayakan sebagai bandar udara yang dapat menampung pesawat ukuran besar.
Facebook JPNN.com Kaltim Twitter JPNN.com Kaltim Pinterest JPNN.com Kaltim Linkedin JPNN.com Kaltim Flipboard JPNN.com Kaltim Line JPNN.com Kaltim JPNN.com Kaltim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia