Kukuhkan Dewan Pengurus Korpri Kabupaten Paser, Ini Harapan Sekdaprov Kaltim

Jumat, 04 Oktober 2024 – 13:03 WIB
Kukuhkan Dewan Pengurus Korpri Kabupaten Paser, Ini Harapan Sekdaprov Kaltim - JPNN.com Kaltim
Sekretaris Daerah Provinsi Kaltim Sri Wahyuni (kanan)  mengukuhkan Dewan Pengurus Korpri Kabupaten Paser masa bakti 2024-2029 di Hotel Gran Senyiur Balikpapan, Jumat (4/10). Foto: Ahmad Riyandi/adpimprovkaltim

Seperti kegiatan sosial dan olahraga jalan santai yang terbuka untuk umum sebagai bukti Korpri juga bisa hadir di tengah masyarakat.

Sementara itu, Pjs Bupati Paser HM Syirajuddin berharap Dewan Pengurus Korpri yang baru saja dikukuhkan untuk segera membuat program dalam memajukan organisasi, menyejahterakan anggota dan masyarakat.

"Kepada Dewan Pengurus Korpri Paser harus bekerja keras dan berkontribusi untuk kemajuan daerah, serta mengayomi seluruh ASN di Kabupaten Paser," pesan Pjs Bupati Syirajuddin yang juga menjabat sebagai Asisten Pemerintahan dan dan Kesra Setdaprov Kaltim.

Syirajuddin juga mengajak jajaran Korpri Kabupaten Paser untuk melakukan evaluasi terhadap program-program sebelumnya, serta membuat program kedepan dengan bercermin pada program sebelumnya.

"Di era digitalisasi saat ini, kita harapkan ada modifikasi dan inovasi perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang bisa berimbas dalam peningkatan dan kemajuan organisasi serta menyejahterakan anggota maupun masyarakat Paser," ungkap Syirajuddin mengingatkan. (mar1/jpnn)

Ini harapan Sekdaprov Kaltim Sri Wahyuni kepada Dewan Pengurus Korpri Kabupaten Paser masa bakti 2024-2029

Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi

Facebook JPNN.com Kaltim Twitter JPNN.com Kaltim Pinterest JPNN.com Kaltim Linkedin JPNN.com Kaltim Flipboard JPNN.com Kaltim Line JPNN.com Kaltim JPNN.com Kaltim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia