Hadiri Groundbreaking Bandara IKN, Yusuf Mustafa: Luasnya Sangat Luar Biasa!

Rabu, 01 November 2023 – 15:04 WIB
Hadiri Groundbreaking Bandara IKN, Yusuf Mustafa: Luasnya Sangat Luar Biasa! - JPNN.com Kaltim
Anggota DPRD Kaltim Yusuf Mustafa bersalaman dengan Presiden Jokowi di acara groundbreaking Bandara Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Rabu (1/11). Foto: Dokumentasi Humas DPRD Kaltim

kaltim.jpnn.com, PENAJAM PASER UTARA - Anggota DPRD Kaltim Yusuf Mustafa mewakili pimpinan dwan menghadiri acara groundbreaking Bandara Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Rabu (1/11).

Dia memberikan apresiasi dengan adanya pelaksanaan groundbreaking yang diresmikan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

“Berarti kita  (Kaltim) ada bandara baru lagi yang ada di IKN ini untuk mendukung kegiatan IKN, intinya di situ. Karena biar bagaimanapun, dengan luas 347 hektare, luasnya sangat luar biasa,” kata Yusuf Mustafa saat ditemui usai acara.

Menurut Yusuf, arah pembangunan ini bukan untuk 1-2 tahun, melainkan 50 tahun ke depan. 

Karena nantinya dari bandara ini akan banyak dihadiri oleh pejabat-pejabat negara.

“Mengenai sektor ekonomi akan bergerak juga ini, khususnya dalam sektor pariwisata akan bergerak juga dengan adanya IKN ini. Kami sangat mendukung dengan adanya bandara ini,” ujar politikus Partai Golkar itu.

Yusuf Mustafa berharap dengan adanya IKN dapat meningkatkan geliat ekonomi dan menyerap banyak tenaga kerja, khususnya lokal atau tenaga kerja dari Kaltim.

“Karena Kaltim mendukung, dengan adanya ibu kota, harapan kita bisa menggeliatkan ekonomi,menyerap tenaga kerja khususnya untuk putra-putra Kaltim,” pungkasnya.

Anggota DPRD Kaltim Yusuf Mustafa turut menghadiri acara groundbreaking Bandara IKN yang diresmikan Presiden Jokowi
Facebook JPNN.com Kaltim Twitter JPNN.com Kaltim Pinterest JPNN.com Kaltim Linkedin JPNN.com Kaltim Flipboard JPNN.com Kaltim Line JPNN.com Kaltim JPNN.com Kaltim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia