Heboh Ibu Terpaksa Melahirkan di Poskamling, Bayinya Meninggal Dunia, Ini Gara-garanya

Bidan puskesmas yang melakukan penanganan awal perkirakan usia bayi laki-laki itu baru 6 bulan di kandung.
"Bayinya sudah keluar, tetapi posisinya sudah meninggal. Umurnya baru enam bulan jenis kelamin laki-laki," jelasnya.
Singkat cerita, bayi itu kemudian dibawa ke rumah Ketua RT 25 untuk dibersihkan. Herlina kemudian diberi obat.
Namun tidak dibawa ke rumah sakit.
Alasannya karena Herlina tidak sampai mengalami pendarahan.
Yuliana mengungkapkan awalnya Herlina memang hendak pergi ke rumah sakit guna memeriksakan kondisi kesehatannya. Sudah dua hari, ia sakit.
"Ibu ini mau ke rumah sakit, tadi sudah pesan taksi online, karena belum datang akhirnya dia menunggu di poskamling, tetapi ternyata dia merasa sakit, tiba-tiba melahirkan," bebernya.
Fakta lainnya, Yuliana mengaku sebenarnya dia tidak tahu dengan Herlina karena dia datang belum melapor ke pengurus RT saat tinggal di wilayahnya.
Peristiwa heboh terjadi di Samarinda, seorang ibu terpaksa melahirakn di poskamling, bayinya meninggal dunia, ini penyebabnya
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News