Buruan Daftar, Ada Beasiswa dari Pemkab PPU, Kuota Terbatas!

Rabu, 10 Mei 2023 – 09:13 WIB
Buruan Daftar, Ada Beasiswa dari Pemkab PPU, Kuota Terbatas! - JPNN.com Kaltim
Pemkab PPU menyediakan anggaran total Rp 1,35 miliar untuk program beasiswa pemerintah daerah tahun anggaran 2023, buruan daftar. Ilustrasi. Foto: Ricardo/JPNN

Sementara itu, untuk beasiswa ilmu Al-Qur'an/hadis atau ilmu agama lainnya, kuota yang tersedia juga 20 orang dengan besaran beasiswa Rp 6,5 juta.

Satu lagi, Pemkab PPU juga menyediakan beasiswa program khusus.

Kategori penerimanya, yakni santri atau mahasantri program menghafal Al-Qur'an minimal 5 juz, kuota tidak ditentukan (menyesuaikan) dengan besaran beasiswa Rp 5-30 Juta.

Kategori lainnya santri atau mahasantri program hafal Al-Qur'an 30 juz, kuota dan besaran beasiswa menyesuaikan dengan pagu anggaran yang disiapkan Rp 250 juta.

"Total pagu anggaran yang disiapkan untuk program beasiswa pemerintah daerah tahun anggaran 2023 Rp 1.355.000 (Rp 1,35 miliar)," bunyi pengumuman resmi Setda PPU tersebut.

Bagi yang berminat dan memenuhi syarat sudah bisa mengajukan berkas permohonan mulai hari ini, Rabu (10/5) hingga 31 Mei 2023 mendatang.

Tahapan selanjutnya, yakni proses input dan seleksi berkas prestasi dan tugas akhir dijadwalkan 1-9 Juni 2023.

Monitoring dan evaluasi kepada calon penerima di masing-masing pondok pesantren dan tempat menempuh pendidikan akan dilaksanakan 10-24 Juni 2023.

Pemkab PPU menyediakan anggaran total Rp 1,35 miliar untuk program beasiswa pemerintah daerah tahun anggaran 2023, buruan daftar!
Facebook JPNN.com Kaltim Twitter JPNN.com Kaltim Pinterest JPNN.com Kaltim Linkedin JPNN.com Kaltim Flipboard JPNN.com Kaltim Line JPNN.com Kaltim JPNN.com Kaltim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News