HUT ke-66 Kaltim, Gubernur Isran Berikan Penghargaan Kepada Sejumlah Tokoh, Siapa Saja?
kaltim.jpnn.com, SAMARINDA - Gubernur Kaltim Isran Noor memberikan penghargaan kepada 23 orang yang terdiri dari tokoh berjasa hingga masyarakat berprestasi.
Penghargaan itu diberikan bertepatan dengan HUT ke-66 Provinsi Kaltim dalam Rapat Paripurna DPRD Kaltim, Kamis (5/1).
“Selamat atas penghargaan yang diterima," kata Gubernur Isran saat menyerahkan piagam penghargaan didampingi Ketua DPRD Kaltim Hasanuddin Mas'ud dan pimpinan dewan lainnya.
Para penerimaan penghargaan di antaranya tokoh dari enam agama yang resmi diakui di Indonesia, mulai dari tokoh agama Islam yang diberikan kepada KH Siswanto dan tokoh agama Konghuchu yang diberikan kepada Asan Rengeh.
Selain itu, mantan Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi juga menerima penghargaan sebagai tokoh pers.
Kemudian seorang pengusaha sukses Jos Soetomo juga turut menerima penghargaan sebagai sebagai tokoh bidang pendidikan.
Gubernur Isran berharap dengan para penerima penghargaan semakin meningkatkan semangat dalam membangun Kaltim.
"Sekaligus menginspirasi dan memotivasi masyarakat untuk bisa berkreasi dan berinovasi lebih baik lagi,” ujar Ketua Umum Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia (APPSI) itu.
Sejumlah tokoh dan masyarakat berprestasi menerima penghargaan dari Gubernur Isran Noor di HUT ke-66 Provinsi Kaltim, siapa saja?
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News