Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar Berpotensi jadi Cawapres Prabowo Subianto
kaltim.jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar dinilai sebagai figur yang paling potensial menjadi cawapres pendamping Prabowo Subianto di Pilpres 2024.
Penilaian tersebut disampaikan Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani.
"Paling berpotensi untuk mendampingi Pak Prabowo, ya, Pak Muhaimin," kata Muzani dilansir JPNN.com, Rabu (2/11).
Muzani menyebutkan alasan kuat yang mendasari analisisnya tersebut.
Selain sebagai ketua umum partai, Cak Imin yang akrab disapa itu saat ini menjabat wakil ketua DPR.
"Beliau (Muhaimin, red) tentu ketum PKB yang bisa berdaulat atas dirinya," ujar Muzani.
Namun, dia menegaskan posisi capres dan cawapres dari koalisi Gerindra-PKB akan ditentukan oleh Prabowo berserta Muhaimin.
"Pada waktunya kedua beliau akan mengambil keputusan yang terbaik untuk masa depan bangsa dan negara," ujar Muzani.
Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani menilai Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar berpotensi jadi Cawapres Prabowo Subianto di Pilpres 2024
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News