Susunan Pemain Borneo FC vs PSIS, Laskar Mahesa Jenar Tanpa Diperkuat Alfeandra Dewangga

Minggu, 12 Maret 2023 – 16:35 WIB
Susunan Pemain Borneo FC vs PSIS, Laskar Mahesa Jenar Tanpa Diperkuat Alfeandra Dewangga - JPNN.com Kaltim
Kapten Borneo FC Diego Michiels dkk sudah tiba di Stadion Segiri untuk menghadapi laga kontra PSIS Semarang yang akan dimulai petang ini pukul 18.00 WITA atau pukul 17.00 WIB. Foto: Instagram/borneofc.id

"Ini adalah laga berat bagi kami. Borneo merupakan tim yang sangat bagus dengan pemain-pemain yang menarik. Namun, kami ke sini (Samarinda) telah siap untuk menghadapi pertandingan ini," ujar Gilbert Agius dilansir laman PSIS Semarang.

Sementara itu, Borneo FC bertekad ingin meneruskan tren positif diraih dalam beberapa laga terakhirnya, termasuk laga kandang kontra Persija yang dimenangkan Diego Michiels dkk pada pekan lalu.

Untuk mewujudkan misinya tersebut, head coach Borneo FC Pieter Huistra menurunkan trio striker andalannya, yakni Matheus Pato, Stefano Lilipaly, dan M Sihran.

Juru taktik asal Belanda itu masih mempertahankan Angga Saputro sebagai penjaga gawang.

Pieter Huistra mempercayakan Diego Michiels memegang ban kapten sekaligus menjaga lini belakang Borneo FC bersama Julio Cesar, Irsan Rahman Lestaluhu dan Muhammad Fajar Fathurrahman.

Untuk mengawal lini tengah, pria yang pernah melatih Timnas Indonesia itu mempercayakan kepada tiga pemainnya, yakni Hendro Siswanto, Adam Alis Setyano, dan Jonathan Bustos.

Bermodalkan kemenangan saat melawan Madura United dengan skor tipis 1-0 di markas tim berjuluk Laskar Sappe Kerab dan mengalahkan Persija 3-1 di laga kandang pekan lalu, semoga Borneo FC bisa kembali meraih tiga poin kontra PSIS Semarang. (mar1/jpnn)

Berikut susunan pemain Borneo FC vs PSIS pada laga pekan ke-30 Liga 1 2022/2023 yang akan dimulai petang ini WITA

Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi

Facebook JPNN.com Kaltim Twitter JPNN.com Kaltim Pinterest JPNN.com Kaltim Linkedin JPNN.com Kaltim Flipboard JPNN.com Kaltim Line JPNN.com Kaltim JPNN.com Kaltim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia