Skor Kacamata Akhiri Laga Borneo FC Kontra 10 Pemain Barito Putera

Meski bermain hanya dengan 10 pemain, Tim asal Banjarmasin itu berupaya memberikan perlawanan.
Peluang emas mereka ciptakan pada menit ke-73 melalui tendangan Rafael Da Silva.
Namun masih mampu ditepis oleh kiper Borneo FC, Angga Saputro.
Seusai melakukan beberapa kali melakukan gempuran, Borneo FC kembali mendapatkan peluang seusai pemain Barito Putera kembali melakukan pelanggaran.
Wasit memberikan hadiah tendangan bebas kepada Borneo FC di muara kotak penalti pada menit ke-81.
Namun tendangan keras Matheus Antonio Pato masih gagal menjebol gawang Tim Laskar Antasari.
Kebuntuan terus terjadi hingga wasit memberi waktu tambahan 8 menit.
Laga bertajuk Derby Papadaan ini pun berakhir dengan skor imbang 0-0.
Laga Borneo FC kontra Barito Putera di Stadion Segiri berakhir dengan skor kacamata. Tuan rumah gagal meraih poin penuh
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News