Jurnalis Perempuan Meliput Laga Kontra Borneo FC Alami Pelecehan Seksual, PSS Mengutuk Keras!

Minggu, 10 Juli 2022 – 21:10 WIB
Jurnalis Perempuan Meliput Laga Kontra Borneo FC Alami Pelecehan Seksual, PSS Mengutuk Keras! - JPNN.com Kaltim
Seorang jurnalis perempuan yang meliput laga PSS Sleman kontra Borneo FC pada Kamis (7/7) lalu mengalami pelecehan Seksual. Foto: Ricardo/JPNN com

kaltim.jpnn.com, SLEMAN - Ada peristiwa yang memalukan terjadi di luar lapangan saat PSS Sleman menghadapi tim tamu Borneo FC di laga leg pertama semifinal Piala Presiden 2022 yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Yogyakarta, pada Kamis (7/7) malam.

Seorang jurnalis perempuan mengalami pelecehan seksual saat meliput pertandingan dua tim tersebut.

Menyikapi hal itu, PSS Sleman mengutuk keras perbuatan asusila tersebut yang dilakukan oknum penonton.

"Hal ini tidak bisa dibiarkan," tegas Humas PSS James Purba seperti dilansir laman resmi klub tersebut, yang dikutip JPNN.com pada Minggu (10/7).

James berharap kejadian tersebut tidak terulang kembali ke depannya.

" Apabila ada tindakan pelecehan seksual terjadi lagi, kami akan lebih tindak tegas lagi," ujar James Purba.

Dia mengatakan kejadian tersebut menjadi pelajaran yang sangat berharga dan evaluasi penting bagi panitia pelaksana maupun manajemen PSS.

"Untuk korban pasti kami lindungi," tegasnya lagi.

Seorang jurnalis perempuan yang meliput laga PSS Sleman kontra Borneo FC pada Kamis (7/7) lalu mengalami pelecehan Seksual
Facebook JPNN.com Kaltim Twitter JPNN.com Kaltim Pinterest JPNN.com Kaltim Linkedin JPNN.com Kaltim Flipboard JPNN.com Kaltim Line JPNN.com Kaltim JPNN.com Kaltim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia