Gulai Ayam yang Dibawa AS Mencurigakan, Untung Petugas Lapas Jeli, Terungkap Fakta Mengejutkan

Kamis, 08 Desember 2022 – 13:36 WIB
Gulai Ayam yang Dibawa AS Mencurigakan, Untung Petugas Lapas Jeli, Terungkap Fakta Mengejutkan - JPNN.com Kaltim
Kalapas Narkotika Kelas IlA Samarinda Hidayat bersama anak buahnya mengamankan pembesuk yang diduga ingin menyeludupkan sabu-sabu ke dalam lapas. Foto: ANTARA/HO/lapasnarkotikasamarinda

kaltim.jpnn.com, SAMARINDA - Petugas Lembaga Pemasyarakat (Lapas) Narkotika Kelas IIA Samarinda patut diacungi jempol.

Pasalnya, berkat kejelian petugas Lapas, aksi seorang pria berinisial AS (20) yang hendak menyelundupkan narkoba jenis sabu-sabu dalam titipan makanan berupa lauk gulai ayam akhir terbongkar.

Kepala Lapas Narkotika Samarinda Hidayat turut bangga dengan keberhasilan anak buahnya itu.

"Penyelundupan ini dapat digagalkan berkat kejelian dan ketelitian petugas pemeriksaan barang,” puji Hidayat, Kamis (8/12).

Berkat ketelitian dan kejelian petugas pemeriksaan barang, lanjut Hidayatm dapati sebanyak tiga plastik putih kecil yang berisi narkoba jenis sabu dengan berat sekitar lima gram di dalam gulai ayam yang dibawa AS.

“Selanjutnya kami melaporkan langsung kejadian tersebut ke Kadivpas dan Kakanwil, dan melakukan koordinasi dengan Polresta Samarinda melalui Kasat Narkoba untuk proses lebih lanjut,” beber Hidayat lagi.

Berdasarkan standar operasional prosedur (SOP), makanan maupun barang titipan yang masuk ke Lapas mesti digeledah atau diperiksa lebih dulu.

“Kami menyampaikan apresiasi kepada petugas jajaran Lapas Narkotika Samarinda, dan meminta untuk terus meningkatkan kinerja dengan deteksi dini, serta berkomitmen untuk memerangi peredaran gelap Narkoba,” tegas Hidayat. (antara/jpnn)

Rencana jahat AS menyelundupan sabu-sabu ke Lapas Narkotika Samarinda yang diselipkan di masakan gulai ayam terbongkar

Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi

Facebook JPNN.com Kaltim Twitter JPNN.com Kaltim Pinterest JPNN.com Kaltim Linkedin JPNN.com Kaltim Flipboard JPNN.com Kaltim Line JPNN.com Kaltim JPNN.com Kaltim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia