Pembangunan Mako Polairud di Desa Kambunong Mamuju Tengah Dukung Keberadaan IKN

Jumat, 08 November 2024 – 10:44 WIB
Pembangunan Mako Polairud di Desa Kambunong Mamuju Tengah Dukung Keberadaan IKN - JPNN.com Kaltim
Kabag Logistik Korps Polairud Baharkam Polri Kombes Ponandi (kiri) pada rapat koordinasi hasil survei lokasi pembangunan Mako Polairud Polda Sulbar, Kamis (7/11). Foto: HO/Humas Polres Mamuju Tengah/Antara

kaltim.jpnn.com, MAMUJU TENGAH - Markas Komando Kepolisian Perairan dan Udara (Mako Polairud) Polda Sulawesi Barat akan dibangun di Kabupaten Mamuju Tengah.

Mako Polairud akan dibangun di atas lahan 300 hektare yang berada di Desa Kambunong, Mamuju Tengah.

Letak Kabupaten Mamuju Tengah sangat strategis, karena berada di jalur pelayaran Alur Laut Kepulauan Indonesia (ALKI) II, sehingga sangat potensial dalam mendukung keberadaan Ibu Kota Nusantara (IKN).

Kabag Logistik Korps Polairud Baharkam Polri Kombes Ponandi menyampaikan pembangunan IKN memerlukan dukungan sarana dan prasarana, salah satunya adalah Mako Polairud yang rencananya akan didirikan di Kabupaten Mamuju Tengah.

"Rencana pembangunan Mako Polairud di Mamuju Tengah ini adalah langkah strategis untuk memenuhi kebutuhan tersebut,"kata Kombes Ponandi dikutip, Jumat (8/11).

Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Mamuju Tengah Litha Febriani menegaskan sangat mendukung rencana pembangunan Mako Polairud di daerahnya.

"Ini merupakan berkah bagi Mamuju Tengah, karena jika Mako Polairud ini terbentuk, pasti akan membantu daerah kami dalam infrastruktur," ujar Sekdakab Litha Febriani. (antara/jpnn)

Mako Polairud Polda Sulbar akan dibangun di Desa Kambunong, Mamuju Tengah dinilai sebagai langkah strategis, simak penjelasan Kombes Ponandi

Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi

Facebook JPNN.com Kaltim Twitter JPNN.com Kaltim Pinterest JPNN.com Kaltim Linkedin JPNN.com Kaltim Flipboard JPNN.com Kaltim Line JPNN.com Kaltim JPNN.com Kaltim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News