Lowongan jadi PNS dan PPPK di Kaltim Segera Dibuka, Ribuan Formasi Disiapkan

Kamis, 31 Agustus 2023 – 08:07 WIB
Lowongan jadi PNS dan PPPK di Kaltim Segera Dibuka, Ribuan Formasi Disiapkan - JPNN.com Kaltim
Pemprov Kaltim segera membuka lowongan menjadi PNS dan PPPK dengan ribuan formasi yang disiapkan, catat tanggalnya!. Ilustrasi. Foto: Ricardo/JPNN.com

“Formasi itu sesuai dengan kebutuhan dan prioritas kami di Kaltim. Kami membutuhkan banyak guru dan tenaga kesehatan untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan kesehatan di daerah ini,” tegasnya.

Proses pendaftaran lowongan ASN Kaltim, lanjut Deni, hanya satu pintu yaitu dari BKD yang diteruskan ke Badan Kepegawaian Nasional (BKN), termasuk keputusan lulus atau tidaknya pelamar.

"Kami ada panitia seleksi daerah dan pusat yang akan berkolaborasi, mana yang kewenangan daerah, mana yang kewenangan pusat,” jelasnya.

Namun pada formasi PPPK, pendaftaran dan seleksi pelamar akan dilakukan secara mandiri oleh Pemprov Kaltim.

“Segera di buka pendaftaran seleksi PPPK di lingkungan Pemprov Kaltim. Diumumkan pada September 2023,” tegas Deni Sutrisno.

Deni menambahkan para pelamar perlu mengikuti informasi dan memantau pengumuman berikutnya lewat situs resmi BKN. (antara/jpnn)

Pemprov Kaltim segera membuka lowongan menjadi PNS dan PPPK dengan ribuan formasi yang disiapkan, catat tanggalnya!

Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi

Facebook JPNN.com Kaltim Twitter JPNN.com Kaltim Pinterest JPNN.com Kaltim Linkedin JPNN.com Kaltim Flipboard JPNN.com Kaltim Line JPNN.com Kaltim JPNN.com Kaltim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News