Persita Tangerang Bidik Kemenangan di Markas Pesut Etam
kaltim.jpnn.com, SAMARINDA - Persita Tangerang membidik kemenangan saat bertandang ke markas Borneo FC dalam laga lanjutan Liga 1 pekan ke-9 yang akan berlangsung di Stadion Segiri, Jumat (9/9) besok.
Tim berjuluk Pendekar Cisadane itu datang ke Samarinda dengan membawa misi ingin mencuri poin penuh saat menghadapi Borneo FC.
Pelatih Persita Angel Alfredo Vera menyampaikan untuk menjalankan misinya itu dirinya membawa sebanyak 22 pemain dalam kondisi siap tempur menangkan pertandingan.
"Perjalanan kami ke sini sangat baik. Hari ini kami tinggal melakukan latihan yang terakhir. Semoga laga besok kami bisa mendapatkan poin penuh," ujar Angel Alfredo Vera dalam konferensi pers di Stadion Segiri, Kamis (8/9) sore.
Pelatih asal Argentina itu memastikan seluruh pemainnya tidak ada satupun yang absen saat menghadapi tim berjuluk Pesut Etam.
Bahkan, semua pemainnya yang diboyong ke Samarinda siap bertanding.
"Kami datang ke sini membawa 22 pemain, seluruhnya dalam kondisi baik dan tidak ada pemain kami yang absen," ucap pelatih yang beken disapa Vera tersebut.
Dalam kesempatan itu, Vera turut menilai tim lawan yang akan mereka hadapi.
Persita Tangerang membidik kemenangan pada laga melawan pasukan Pesut Etam di Stadion Segiri, Jumat (9/9) besok
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News