Peringkat Borneo FC di Klasemen Sementara Liga 1 2023/2024 Setelah Laga Pekan ke-2 Tuntas

Minggu, 09 Juli 2023 – 22:21 WIB
Peringkat Borneo FC di Klasemen Sementara Liga 1 2023/2024 Setelah Laga Pekan ke-2 Tuntas - JPNN.com Kaltim
Striker Borneo FC Matheus Pato (tengah) mencoba melewati hadangan pemain Bali United pada laga lanjutan Liga 1 2023/2024 yang berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (8/7) malam. Pato kini sudah mengoleksi tiga gol. Foto: borneofc.id

kaltim.jpnn.com, SAMARINDA - Laga pekan ke-2 Liga 1 2023/2024 akhirnya tuntas pada hari ini, Minggu (9/7).

Rans Nusantara memimpin klasemen sementara setelah kembali meraih kemenangan pada laga kontra Bhayangkara FC skor 2-1 di Stadion Patriot Chandra Bhaga, Bekasi, Minggu (9/7).

Klub milik presenter kondang Raffi Ahmad itu mengumpulkan 6 poin.

Dewa United berada di urutan kedua dengan jumlah poin yang sama dengan Rans Nusantara, tetapi kalah dari jumlah gol yang diciptakan selama dua pertandingan yang sudah dilewati.

Di posisi ketiga, ada Borneo FC dengan jumlah poin 4 dan menempatkan pemainnya, yakni Matheus Pato pada posisi teratas dalam daftar top skor sementara Liga 1 2023/2024.

Matheus Pato bersama Gustavo Almeida (Arema FC) dan Bruno Moreira (Persebaya) sudah mengoleksi tiga gol.

Dari tiga gol tersebut, dua gol dicetak Pato saat mengantarkan tim kebanggaan Samarinda itu mengalahkan Bali United di Stadion Segiri, Sabtu (8/7).

Satu gol lagi dicetak Pato saat Borneo FC berhasil mencuri poin di kandang Persik Kediri setelah bermain imbang 1-1.

Laga pekan ke-2 Liga 1 2023/2023 tuntas pada hari ini, Minggu (9/7). Berikut peringkat Borneo FC dalam daftar klasemen sementara
Facebook JPNN.com Kaltim Twitter JPNN.com Kaltim Pinterest JPNN.com Kaltim Linkedin JPNN.com Kaltim Flipboard JPNN.com Kaltim Line JPNN.com Kaltim JPNN.com Kaltim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia