Kei Hirose Aman, Tetap Bertahan di Borneo FC Sampai 3 Tahun ke Depan

Sabtu, 29 April 2023 – 22:27 WIB
Kei Hirose Aman, Tetap Bertahan di Borneo FC Sampai 3 Tahun ke Depan - JPNN.com Kaltim
Presiden Borneo FC Nabil Husien Said Amin (kanan) saat mengumumkan secara resmi perpanjangan kontrak untuk gelandang asal Jepang Kei Hirose. Foto: borneofc.id

kaltim.jpnn.com, SAMARINDA - Posisi Kei Hirose dipastikan aman dalam daftar skuad Borneo FC.

Berbeda dengan tujuh rekannya yang telah dilepas manajemen Borneo FC, yakni Jonathan Bustos, Wildansyah, Ambrizal Umanailo, Irsan Lestaluhu, Wahyudi Hamisi, kiper Dwi Kuswanto, dan Rifad Marasabessy.

Gelandang asal Jepang dipastikan tetap bertahan membela Borneo FC hingga 3 tahun ke depan.

Manajemen Borneo FC menaruh harapan besar dengan mengikat sosok lincah tersebut melalui kontrak jangka panjang hingga 2026.

Presiden Borneo FC Nabil Husien Said Amin mengatakan keputusan mengikat Kei Hirose lantaran performa impresif pemain 28 tahun tersebut.

“Tidak ada keraguan sedikit pun dengan kontribusi Kei untuk tim. Kami memberi tawaran kontrak tiga tahun, karena percaya dia akan konsisten memberi performa terbaiknya,” ujar Nabil dilansir laman resmi Borneo FC, Sabtu (29/4).

Musim ini, duet Kei Hirose dan Hendro Siswanto sangat solid di lini tengah sehingga membuat tugas pemain depan serta gelandang serang lainnya semakin mudah untuk membuat gol.

“Borneo FC berharap kehadiran Kei di dalam tim dapat mengantarkan tim meraih target musim depan,” harap pengusaha muda asal Samarinda tersebut.

Manajemen Borneo FC mengikat Kei Hirose dengan kontrak jangka panjang hingga 2026
Facebook JPNN.com Kaltim Twitter JPNN.com Kaltim Pinterest JPNN.com Kaltim Linkedin JPNN.com Kaltim Flipboard JPNN.com Kaltim Line JPNN.com Kaltim JPNN.com Kaltim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News