Persija Kembali Turunkan Pemain Lapis Kedua Kontra RANS Nusantara di Stadion Segiri

Selasa, 21 Juni 2022 – 23:26 WIB
Persija Kembali Turunkan Pemain Lapis Kedua Kontra RANS Nusantara di Stadion Segiri - JPNN.com Kaltim
Sesi latihan Persija Jakarta jelang hadapi laga lawan RANS Nusantara FC pada laga penyisihan Grup B Piala Presiden di Stadion Segiri Samarinda, Rabu (22/6) besok. Foto : Persija Jakarta.

kaltim.jpnn.com, SAMARINDA - Persija Jakarta akan bertanding melawan RANS Nusantara dalam laga penyisihan Grup B Piala Presiden 2022 di Stadion Segiri, Samarinda, Rabu (22/6).

Persiapan menghadapi laga keduanya, tim berjuluk Macan Kemayoran rupanya masih mengandalkan kekuatan pemain mudanya untuk menghadapi RANS Nusantara.

Hal tersebut disampaikan Asisten Pelatih Persija Jakarta  Ferdiansyah saat menghadiri konferensi pers di Stadion Segir, Selasa (21/6). 

Ferdi sapaan karibnya itu menyampaikan alasan timnya kembali mengerahkan pemain lapis kedua mereka karena pemain senior Persija saat ini masih menjalani latihan di Sawangan, Depok, Jawa Barat, sebagai persiapan menghadapi Liga 1.

Tim senior Persija kemungkinan baru bisa tampil di laga ketiga Piala Presiden yang telah dijadwalkan akan berlangsung pada Sabtu (24/6) mendatang. 

Ferdi meyakinkan kalau pemain muda mereka tetap bisa diandalkan menghadapi tim berjuluk Prestige Phoenix karena dirinya sudah melakukan evaluasi. 

"Kami berharap pemain bisa menjalankan taktik saat di lapangan menghadapi RANS FC," ungkap Ferdi.

Ferdi mengatakan kondisi timnya telah siap untuk berduel melawan RANS Nusantara.

Persija kembali mengerahkan pemain lapis kedua mereka saat menghadapi RANS Nusantara di Stadion Segiri, Rabu (22/6) besok
Facebook JPNN.com Kaltim Twitter JPNN.com Kaltim Pinterest JPNN.com Kaltim Linkedin JPNN.com Kaltim Flipboard JPNN.com Kaltim Line JPNN.com Kaltim JPNN.com Kaltim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia