Kepala Otorita Pimpin Upacara HUT RI Pertama yang Dilaksanakan di Titik Nol IKN

Rabu, 17 Agustus 2022 – 20:47 WIB
Kepala Otorita Pimpin Upacara HUT RI Pertama yang Dilaksanakan di Titik Nol IKN - JPNN.com Kaltim
Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara Bambang Susantono saat memimpin upacara detik-detik proklamasi HUT ke-77 Kemerdekaan Indonesia di Titik Nol IKN di Kecamatan Sepaku, Penajam Paser Utara (PPU), pada Rabu (17/8). Foto : Tim Informasi dan Komunikasi IKN Nusantara.

kaltim.jpnn.com, PENAJAM PASER UTARA - Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) Bambang Susantono memimpin upacara peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan Indonesia di Titik Nol IKN Nusantara di Kecamatan Sepaku, Penajam Paser Utara, Rabu (17/8) pagi. 

Upacara HUT RI yang pertama kali diselenggarakan di Titik Nol IKN Nusantara ini diikuti sebanyak 350 peserta yang berasal dari aparat Kecamatan Sepaku, TNI, Polri, tokoh adat, masyarakat dan pelajar. 

Upacara pengibaran bendera ini juga diikuti puluhan pekerja proyek pembangunan IKN Nusantara dengan membawa sejumlah alat berat.

Pada peringatan HUT RI tersebut, Plh Komandan Koramil 0913-04 Kecamatan Sepaku Kapten Infanteri Andi Supratikto bertindak sebagai komandan upacara.

Sementara yang bertindak sebagai perwira upacara adalah Budi Santoso, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten PPU.

Pasukan pengibar bendera merah putih merupakan putra-putri terbaik yang pernah menjadi pengebar bendera pada tahun 2021 lalu di Kabupaten PPU. 

Kepala Otorita IKN Bambang Susantono menjelaskan tujuan dilaksanakannya upacara HUT RI di Titik Nol Ibu Kota Negara Nusantara untuk membulatkan tekad semangat membangun IKN secara bersama. 

"Alhamdulillah pada hari ini kita sudah melaksanakan apel pekerja. Saya sudah lapor ke Bapak Presiden bahwa akan mengadakan apel di sini bersama pekerja," ucap Bambang selaku inspektur upacara. 

Badan Otorita Ibu Kota Nusantara turut melaksanakan upacara hari kemerdekaan pertama kalinya di titik nol IKN.
Facebook JPNN.com Kaltim Twitter JPNN.com Kaltim Pinterest JPNN.com Kaltim Linkedin JPNN.com Kaltim Flipboard JPNN.com Kaltim Line JPNN.com Kaltim JPNN.com Kaltim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia