Pj Gubernur Akmal Ingin Hotel Atlet yang Lama Mangkrak Direhab untuk Sarana MTQ Nasional

Senin, 30 Oktober 2023 – 06:42 WIB
Pj Gubernur Akmal Ingin Hotel Atlet yang Lama Mangkrak Direhab untuk Sarana MTQ Nasional - JPNN.com Kaltim
Penjabat Gubernur Kaltim Akmal Malik bersama sejumlah kepala dinas mengecek kondisi hotel atlet di Komplek Stadion Kadrie Oening Samarinda. Foto: ANTARA/HO-Biro Adpim Pemprov Kaltim

Memasuki tahun ini, praktis hotel yang terletak di komplek Stadion Madya Samarinda itu sudah tidak ada aktivitas.

Pada era pemerintahan Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak, hotel tersebut sempat ditawarkan kepada swasta untuk mengelola.

Namun, Grand Elty Group yang dipercaya untuk mengelola hotel atlet itu akhirnya mundur dan belum ada pihak lainnya yang berminat untuk menjadi pengelola.

Selama bertahun-tahun bangunan megah bernilai puluhan miliar rupiah tersebut akhirnya mangkrak dan beberapa fasilitas hotel, seperti AC atau kabel saluran listrik hilang dijarah pencuri.

Saat siang hari, bangunan hotel tersebut masih menampakkan kemegahan bila dilihat dari luar gedung.

Selain itu, ada sejumlah aktivitas masyarakat di kawasan Stadion Madya dikarenakan adanya kantor Dinas Pemuda dan Olahraga Kaltim.

Namun memasuki malam hari, khususnya di sekitar Hotel Atlet terlihat menyeramkan lantaran tidak adanya penerangan

Hotel yang dibangun di era Gubernur Suwarna Abdul Fatah tersebut kini kembali dilirik Pemprov Kaltim untuk dikelola menjadi aset daerah yang bisa digunakan berbagai keperluan masyarakat.

Hotel atlet yang lama mangkrak akan direhab agar bisa digunakan berbagai keperluan masyarakat, salah satunya sarana MTQ Nasional
Facebook JPNN.com Kaltim Twitter JPNN.com Kaltim Pinterest JPNN.com Kaltim Linkedin JPNN.com Kaltim Flipboard JPNN.com Kaltim Line JPNN.com Kaltim JPNN.com Kaltim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia