BMKG Mendeteksi 18 Titik Panas di Kaltim, Waspada Munculnya Api
Heni memerincikan tiga titik panas di Kutai Barat berada di Kecamatan Penyinggahan (1 titik) dan Siluq Ngurai (2 titik), semuanya memiliki tingkat kepercayaan menengah.
Di Kabupaten Paser terdeteksi tiga titik panas, tersebar di Kecamatan Batu Sopang (1 titik) dan Muara Samu (2 titik), ketiganya memiliki tingkat kepercayaan menengah.
Di Kabupaten Kutai Kartanegara terdeteksi tujuh titik panas, tersebar di Kecamatan Kenohan (1 titik), Loa Kulu dan Samboja masing-masing tiga titik, semuanya memiliki tingkat kepercayaan menengah.
Di Kabupaten Kutai Timur terdeteksi lima titik panas, tersebar di Kecamatan Bengalon dan Kaubun masing-masing dua titik, Kecamatan Rantau Pulung satu titik, semuanya memiliki tingkat kepercayaan menengah. (antara/jpnn)
BMKG Stasiun Balikpapan mendeteksi 18 titik panas tersebar di Kaltim. Semua pihak diminta waspada terhadap kemungkinan munculnya api yang bisa memicu kebakaran
Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News