Jangan Lengah, Demam Berdarah di Balikpapan Sudah Merenggut Korban Jiwa

Minggu, 25 September 2022 – 23:42 WIB
 Jangan Lengah, Demam Berdarah di Balikpapan Sudah Merenggut Korban Jiwa - JPNN.com Kaltim
Warga Balikpapan diminta jangan lengah untuk mewaspadai serangan demam berdarah yang sudah merenggut korban jiwa. Foto: ilustrasi/ Antara/Kornelis Kaha

kaltim.jpnn.com, BALIKPAPAN - Masyarakat Kota Balikpapan sebaiknya jangan lengah terhadap demam berdarah dengue (DBD).

Dinas Kesehatan (Dinkes) Balikpapan hingga saat sudah mencapai 610 kasus DBD, dua di antaranya meninggal dunia.

“Kasus kematian terjadi di Balikpapan Selatan,” kata Kepala Dinkes Balikpapan Andi Sri Juliarty, Minggu (25/9).

Dia pun kembali mengingatkan dan menggiatkan program-program pencegahan demam berdarah.

Kader Jumantik terus bergerak dan gerakan 3M kembali digaungkan.

Kader Jumantik atau juru pemantau jentik adalah petugas relawan di setiap lingkungan yang bertugas mendatangi rumah-rumah warga ataupun memperhatikan lingkungannya agar tidak ada tempat bagi nyamuk Aedes aegypti untuk berkembang biak.

Nyamuk pembawa virus demam berdarah tersebut memerlukan air bersih yang tergenang atau air yang tertampung sebagai tempat menaruh telurnya.

Nyamuk betina yang bisa bertelur itu sebelumnya harus menggigit dan mengisap darah orang atau binatang untuk mendapatkan protein agar telurnya bisa berkembang dan saat ditelurkan nanti bisa hidup menjadi nyamuk.

Warga Balikpapan diminta jangan lengah untuk mewaspadai serangan demam berdarah yang sudah merenggut korban jiwa
Facebook JPNN.com Kaltim Twitter JPNN.com Kaltim Pinterest JPNN.com Kaltim Linkedin JPNN.com Kaltim Flipboard JPNN.com Kaltim Line JPNN.com Kaltim JPNN.com Kaltim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia